4 Cara Pasang Penguat Sinyal TV (Booster)

4 Cara Pasang Penguat Sinyal TV (Booster)

CARA PASANG PENGUAT SINYAL TV – Booster atau alat penguat sinyal TV dibuat untuk membantu tv dalam menangkap sinyal dan juga memperkuat sinyal analog yang didapatkan oleh antena tv sebelum masuk atau dikirim ke tuner pada perangkat televisi.

Dengan menggunakan Booster, sinyal atau gambar yang didapatkan oleh TV akan sedikit lebih bagus, noise atau semut akan berkurang dan kualitas menjadi lebih bagus lagi.

Untuk anda masyarakat perkotaan pada umumnya memiliki jarak yang dekat dengan BTS Relay dari Stasiun TV sehingga proses instalasi antena tv bisa dilakukan tanpa bantuan Booster.

Namun untuk anda yang tinggal di daerah perkampungan tentu saja membutuhkan bantuan booster agar bisa mendapatkan sinyal dan kualitas siaran tv yang jernih serta bagus.

Lalu bagaimana cara pasang penguat sinyal tv?

Cara Pasang Penguat Sinyal TV (Booster)

Pada dasarnya Booster TV terdiri dari dua perangkat yakni dua box kecil dimana akan diletakan di bagian atas dekat dengan antena dan yang satunya lagi akan diletakan di dekat TV.

Untuk cara pasang penguat sinyal tv ini sebenarnya sangat mudah, bahkan bisa dilakukan untuk orang pemula sekalipun.

  • Pertama anda pasang dulu booster atas dan bawah dengan benar menggunakan kabel yang sudah disediakan.
  • Kemudian anda hidupkan booster serta televisi di rumah anda. Apakah kualitas siaran tv sudah bagus atau tidak. Jika masih bagus kemungkinan besar anda salah dalam memasang booster. Untuk booster bagian atas biasanya tertulis booster to antena, sementara untuk booster bagian bawah biasanya tertulis booster to tv.
  • Biasa Nya akan terlihat perbedaan jelas siaran tv sebelum menggunakan booster dan sesudah menggunakan booster.
  • Apabila tidak ada perubahan lagi, anda bisa memutar-mutarkan arah dari antena tv agar bisa mendapatkan siaran yang bagus.

Ada beberapa penyebab kenapa kualitas siaran tv yang didapatkan masih belum bagus walaupun sudah menggunakan Booster.  Berikut adalah beberapa penyebabnya.

  • Kualitas dari booster yang kurang begitu bagus.
  • Posisi antena tv yang kurang tinggi.
  • Kualitas kabel antena rendah.
  • Ada kesalahan pada saat proses pemasangan. Perhatikan saat pemasangan kabel antena, tembaga tidak boleh bersentuhan dengan serabut kawat dari grounding luar. Apabila terjadi kesalahan maka booster tidak akan bisa berfungsi dengan maksimal.

Apa Bedanya Booster Tv Dengan Splitter TV

Seperti yang sudah saya jelaskan kepada anda bahwa fungsi dari Booster untuk antena TV adalah agar bisa memperkuat sinyal analog yang diterima oleh antena sebelum dikirim ke televisi.

Namun hanya dapat digunakan untuk satu output saja atau satu televisi saja.

Sementara untuk fungsi dari Splitter tv adalah untuk membantu membagi sinyal analog yang didapatkan dari antena agar bisa dibagi menjadi beberapa output atau dibagi ke beberapa televisi, tanpa adanya fungsi penguatan sinyal.

Dengan menggunakan splitter memungkinkan kita untuk menggunakan 1 antena pada 1 tv.

Lalu bagaimana jika anda ingin menggunakan booster dan spliiter dalam satu waktu sekaligus?

Nah disini anda membutuhkan alat yang bernama CATV Signal Amplifier. Dimana fungsi dari perangkat ini adalah guna memperkuat sinyal analog dari antena sekaligus membaginya ke beberapa output.

Nah itulah tadi bagaimana cara pasang penguat sinyal TV atau Booster dan juga perbedaanya dengan Splitter TV. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda.

One Reply to “4 Cara Pasang Penguat Sinyal TV (Booster)”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *