6 Langkah Cara Pasang Parabola K Vision Dan Settingnya

6 Langkah Cara Pasang Parabola K Vision Dan Settingnya

CARA PASANG PARABOLA K VISION – Tentu saja kita tahu bahwa tidak semua daerah bisa menjangkau dan juga mendapatkan siaran tv dengan kualitas yang bagus jika hanya dengan bantuan antena tv biasa saja.

Untuk itu dibutuhkan antena tv parabola agar bisa menjangkau serta mendapatkan sinyal transmisi dari suatu channel televisi sehingga kita bisa memperoleh siaran atau acara televisi dengan sempurna.

Nah salah satu merk antena tv parabola yang paling banyak digunakan oleh orang-orang saat ini adalah antena tv parabola K Vision.

Mungkin anda adalah salah satu pelanggan baru dari layanan K Vision ini dan masih bingung terkait bagaimana sih cara pasang parabola K Vision dengan benar agar bisa mendapatkan sinyal transmisi yang bagus.

Cara Pasang Parabola K Vision Dengan Benar

Mungkin jika zaman dulu anda apabila ingin mendapatkan siaran tv yang bagus harus memangkas serta menebang pohon agar bisa menguatkan sinyal yang didapatkan oleh antena TV.

Perlu anda ketahui cara tersebut sudah terlalu kuno dan ketinggalan zaman, karena sekarang ini sudah ada layanan antena tv parabola dari K Vision.

Dengan menggunakan antena TV Parabola K Vision ini anda bisa mendapatkan siaran tv yang bagus, jernih tanpa adanya noise atau semut-semut di tv anda.

Nah untuk anda yang masih bingung terkait bagaimana sih cara pasang parabola K Vision, berikut adalah langkah-langkahnya.

    • Langkah pertama anda harus merakit dulu parabola K Vision beserta kabel coaxial nya. Nah dish dari K Vision ini akan digunakan dengan minimal berdiameter 60 cm. Untuk merakit dish mini parabola ini anda harus menggunakan kunci mur serta baut dengan berbagai macam ukuran.
    • Selanjutnya anda harus memastikan arah ke mana dish parabola akan mengarah. Posisi dari satelite parabola ini bersifat tetap. Oleh sebab itu arah dish parabola bergantung dengan lokasi dari dimana tempat anda tinggal. Untuk bisa memperoleh sinyal biasanya dish parabola diarahkan ke arah barat.
    • Selanjutnya setelah perakitan dish mini sudah selesai, anda coba pasangkan kabel Coaxial RG6 ke bagian Receiver. Paling tidak receiver yang anda gunakan harus mempunyai kualitas gambar MP4 HD untuk bisa menghasilkan gambar dengan kualitas baik.
    • Berikutnya anda harus melakukan pemasangan Dynabolt, proses pemasangan dynabolt ini bisa dilakukan dengan melakukan pemboran pada dinding sesuai dengan ukuran dari dynabolt. Dynabolt memiliki fungsi yang hampir sama dengan paku yang akan menempelkan benda apa saja.
    • Setelah itu anda pasangkan tiang parabola K Vision ke dinding rumah. Pastikan anda menggunakan waterpass untuk mengetahui apakah posisi tiang parabola itu benar-benar lurus atau tidak dengan langit.
    • Selanjutnya anda hubungkan Coaxial ke LNB dan juga Receiver. Biasa Nya K Vision sudah memberikan kabel coaxial dengan panjang 20 meter yang telah terpasang rapi, jadi anda tidak perlu memasangkannya lagi.

Cara Setting Parabola K Vision

Setelah anda mengetahui bagaimana cara pasang parabola K Vision, terakhir tentu saja anda harus melakukan pengaturan atau Setting pada parabola K Vision tersebut.

  • Pertama anda klik tombol menu yang ada di remote, kemudian anda pilih menu instalasi.
  • Kemudian anda klik tombol scanning untuk mencari channel TV yang anda inginkan.
  • Klik pada tombol pencarian di tampilan tv anda.
  • Tunggu beberapa saat sampai proses pencarian selesai.

Demikian artikel kami tentang cara pasang parabola K-Vision, semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *